Senin, Mei 21, 2012

Pendaftaran Mahasiswa Baru Universitas Bung Hatta Padang

Pendaftaran Mahasiswa Baru Universitas Bung Hatta Padang
Situs SPMB Universitas Bung Hatta Padang
Universitas Bung Hatta sudah mulai tahapan penerimaan mahasiswa baru 2012 yang disebut Sistem Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Bung Hatta. Prosesnya dilakukan secara online di situs http://spmb.bunghatta.ac.id. Tapi sebelum mendaftar, anda harus membeli PIN dulu di Bank Nagari terdekat. Tidak harus dibeli secara langsung oleh calon mahasiswa ke Bank Nagari, tapi bisa diwakilkan orang lain.

Biaya SMPB Bung Hatta adalah 150 ribu rupiah untuk semua jurusan. Universitas Bung Hatta tidak menunggu proses SNMPTN selesai dulu diumumkan hasilnya. Hal ini juga lumrah dilakukan oleh universitas swasta lainnya di Indonesia untuk menerima calon mahasiswa baru. Universitas Bung Hatta termasuk universitas favorit di Padang, bahkan di wilayah sumatera bagian tengah. Ini adalah universitas yang berkualitas di Kota Padang dan telah berdiri sejak lama.

Kampus utama Bung Hatta terletak di Ulak Karang, persis di pinggir laut. Kampus lainnya ada di Jl. Gajah Mada (gunung pangilun, untuk jurusan teknik), Jl. Khatib Sulaiman (untuk Pasca Sarjana) dan Kampus Baru di depan Terminal Aia Pacah, By Pass. Pembangunan kampus by pass akhir-akhir ini saya cermati telah dipercepat untuk menjadi alternatif utama kampus tersebut untuk menghindari kekhawatiran terkena tsunami. Memang isu tsunami ini menakutkan warga kota Padang beberapa tahun belakangan ini.

Kalau menurut saya, selama gedung kampus yang terletak di Ulak Karang konstruksinya tahan gempa, gedung tersebut akan aman gempa dan bisa dijadikan shelter penyelamatan jika tsunami benar-benar datang karena gedung Universitas Bung Hatta di Ulak Karang rata-rata tingginya tiga lantai keatas. Saya yakin pihak kampus sudah memikirkan hal ini dan anda yang berminat untuk kuliah di Universitas Bung Hatta Padang tidak perlu kuatir yang berlebihan, tetapi harus tetap siaga.

Kembali ke SMPB Bung Hatta, diberitakan bahwa sistem yang digunakan mengacu pada SNMPTN dan dirancang semudah mungkin bagi calon mahasiswa yang berada jauh dari Kota Padang, anda hanya diwajibkan ke Padang selama proses penerimaan ini ketika ujian dan pendaftaran ulang saja. Selain itu tentu saja mengikuti perkuliahan jika anda lulus dan diterima oleh SPMB Bung Hatta ini. Saya yakin, UBH akan menjadi pilihan favorit bagi calon mahasiswa yang memilih universitas swasta di Padang jika gagal mengikuti SNMPTN 2012 nantinya.




Tidak ada komentar: